SUARA INDONESIA SAMPANG

Gubenur Jatim Khofifah Kunjungi Korban Banjir Di Sampang 

Hoirur Rosikin - 02 January 2023 | 17:01 - Dibaca 1.06k kali
Pemerintahan Gubenur Jatim Khofifah Kunjungi Korban Banjir Di Sampang 
Saat Gubenur Jawa Timur Khofifah Indra Parawansa mengunjungi banjir di Kabupaten Sampang (Foto: Rosy/SuaraIndonesia)

SAMPANG - Gubenur Jawa Timur Khofifah Indra Parawansa kunjungi langsung  korban terdapat bencana banjir di Kabupaten Sampang, Jawa Timur.

Gubenur Jatim ini memberikan bingkisan bantuan pada korban yang terdampak langsung bencana banjir.

Awalnya, Khofifah Indar Parawansa bersama rombongan tiba sekitar pukul 13.00 WIB di Kabupaten Sampang.

Gubernur Jatim bersama rombongannya itu disambut langsung oleh Bupati Sampang H. Slamet Junaidi beserta Wakil Bupati Sampang H. Addullah Hidayat.

Lokasi pertama yang di kunjungi pondok pesantren (Ponpes) Asorojiyyah, Rong Tengah, kemudian dapur Umum bencana untuk korban bencana banjir.

Khofifah Indra Parawansa mengatakan, memang Hidrometeorologi dan fenomena alam yang sering terjadi membuat intensitas hujan semakin tinggi dari tahun sebelumnya.

"Hidrometeorologi menjadi antisipasi kita, artinya hujan tidak dari satu lokasi, tapi juga kiriman dari tempat lain," Ujarnya.

Khofifah datang ke Ponpes Assirojiyyah untuk melihat langsung kondisi pondok atas petunjuk Kepala Daerah.

"Kami ingin bersilaturahmi di titik-titik lokasi yang terdampak banjir kemaren," terangnya.

Di lain sisi pihaknya menyinggung atas upaya antisipasi banjir di Kabupaten Sampang, karena sejauh ini Pemprov Jatim tidak hanya melakukan pengerukan Sungai Kemuning saja, namun juga membangun plengsengan.

Kendati demikian, masih ada kawasan yang belum di bangun, artinya pembangunan plengsengan masih belum berjalan Sepenuhnya di wilayah Sampang.

"Memang untuk mengatasi banjir ini memang harus dibuka kenal kerena terdapat dua arus pertemuan jalur air, seperti halnya di Jakarta, kanal banjir kanal timur," Pungkasnya.

» Klik berita lainnya di Google News SUARA INDONESIA

Pewarta : Hoirur Rosikin
Editor : Bahrullah

Share:

Komentar & Reaksi

Berita Terbaru Lainnya